INFO IN IKLIMAH'S BLOG

Kamis, 03 Oktober 2013

R GELAS KACA YANG RETAK

Berkaca pada tahun- tahun silam, entahlah mungkin sudah berkarat dalam hati.
Mengakar dalam jiwa.
Namun sulit dan tak bermakna di pelabuhannya hingga tak sampai tuk menepikan sampan yang sudah lama di kayuh dengan harap dan penantian panjang.
Sekarang cukup diam dan perhatikan sampai mana perasaan ini mengalir, membawa kehidupan yang tak tahu arah.

Letih memperhatikan manusia mempermainkan sebuah janji dan perhatian.
Hingga hati tak sanggup percaya lagi ada yang bernama cinta suci. 
Hari ini esok ataupun nanti, tak ingin aku menagih janji apapun lagi.
Karena janji itu sudah berguguran di hantam kepalsuan sikap yang terajut manis dalam rayuan. 

3 tahun, 4tahun, 5tahun,6 tahun ,7 tahun bahkan bertahun-tahunpun semua kan tetap membekas dalam jejak kehidupan ini.
Ya Allah Rahmati Rahmati Rahmati hati ini dengan cinta yang hakiki,

iklimah, 2013
R Gelas kaca yang retak